Salah satu anime populer saat ini yang ditunggu season keduanya, Shingeki no Kyojin memang menyedot banyak perhatian penikmat Anime. Tentang Titan, tembok, dan soundtracknya yang menggunakan bahasa campuran membuat penasaran banyak orang: Di mana sebenarnya setting Shingeki no Kyojin? Banyak spekulasi bermunculan. Yang paling sering dipikarkan orang mungkin Jerman: mengingat tembok yang mengelilingi kota dan bahasa Jerman di opening SnK.
Ini penjelasan singkat tentang perkiraan negara asal para karakter yang ditulis di seireina.blogspot.com:
Eren Jaegar
"Eren" dalam bahasa Turki artinya "Saint" atau "orang suci" dan "Jaeger" diambil dari bahasa Jerman Jäger yang artinya "Hunter". Secara logika dapat disimpulkan Eren memiliki darah orang Turki dan Jerman. Jika dilihat dari penampakan Eren, ia benar-benar tidak mirip orang Eropa tetapi memiliki kecenderungan seperti orang Turki dengan kulit kecoklatan, rambut hitam, dan mata yang terang. Meski begitu nama belakang Eren adalah Jaegar dan itu cukup untuk menyimpulkan kalau Eren orang Jerman.
Mikasa Ackerman
"Mikasa" menunjukkan kalau ia adalah orang Jepang (Asia) dan "Ackerman" merujuk pada bahasa Jerman yang artinya "Fieldman" atau bisa juga dari nama orang Swedia. Meski begitu Mikasa tetap dianggap sebagai satu-satunya orang Asia di SnK.
Armin Arlert
"Arlert" menunjukkan nama orang Swedia, sedangkan "Armin" bisa dipakai di negara manapun: Persia, Jerman, Yunani, dan lainnya. Jika dilihat dari penampilannya yang berambut pirang dan mata biru, Armin lebih condong ke orang Jerman.
Sasha Braus
Dari nama belakangnya, "Braus" berasal dari bahasa Jerman yang artinya "Meraung" dan tidak bisa dipastikan "Sasha" berasal dari wilayah mana. Dari penampilannya juga tidak bisa disimpulkan dengan pasti.
Annie Leonhardt
"Leonhardt" terdengar seperti dari Jerman atau Belanda dan bisa juga terdengar seperti "Lion's Heart". Annie yang bermbut pirang dengan mata biru kehijauan juga tidak bisa membuat kita memastikan dari mana sebenarnya ia.
Krista Lenz
Di wikipedia, "Krista" berarti "Follower of Christ" dan "Lenz" bisa dihubungkan dengan "Laurentium", "Lawrence", "Laurens". Dari penampilannya ia lebih mirip orang Jerman: Jerman Timur.
Levi
"Levi" berasal dari bahasa Yahudi yang artinya "Joining" dan seperti yang ditulis di Wikipedia, anggota dari Hebrew tribe of Levi di Israel biasa disebut "Levites". Seperti yang ditulis oleh official SnK di Twitter, Levi dibaca "Levi" dan bukan "Rivaille" (Ini memang menjadi perdebatan bayak pihak).
Menurut pendapat sebagian orang, gunung-gunung dan sungai di Opening SnK seperti wilayah Jerman. Yaaah.. bagaimanapun akhirnya semua tergantung bagaimana kamu meyimpulkannya :)
Sumber: seireina.blogspot.com/2013/07/the-nationality-of-shingeki-no-kyojin
Jaket Shingeki no Kyojin coklat boleh nih :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Menurut ane Armin kyk org Italia
BalasHapusMungkin annie dari Rusia ?
BalasHapusBukan annie, Justru sasha yg namanya mirip orang rusia, contoh nama orang rusia yg berakhiran sha diantaranya ada,dasha,masha,miskha,grisha
HapusMikasha?
HapusMika'sa' not sha.
Hapus